Penyampaian data Hasil AN 2023 untuk satuan pendidikan Kemenag

Penyampaian data Hasil AN 2023 untuk satuan pendidikan Kemenag

BOBINTEL.COM - Penyampaian data Hasil AN 2023 untuk satuan pendidikan Kemenag

Dengan hormat, berkenaan dengan tersedianya hasil Asesmen Nasional Tahun 2023, dengan ini kami informasikan bahwa kami telah melakukan rilis Rapor Pendidikan tahun 2023 pada tanggal 5 Maret 2024.

Selain satuan pendidikan pada jenjang pendidikan dasar dan menengah (Dasmen), AN tahun 2023 untuk pertama kali dilaksanakan pada satuan pendidikan pada jenjang pendidikan anak usia dini (PAUD/RA) sebagai bentuk evaluasi sistem layanan PAUD/RA melalui pengisian survei lingkungan belajar (Sulingjar).

Penyampaian data hasil AN di tingkat satuan pendidikan Kemenag dengan rincian sebagai berikut:

1. Hasil AN untuk satuan pendidikan Kemenag pada jenjang PAUD/RA dapat diakses dan diunduh oleh operator satuan pendidikan melalui laman dasbor Sulingjar (https://dashboardslb.kemdikbud.go.id/) menggunakan akun Jaringan Pengelola Data Pendidikan (SDM) yang telah diregistrasikan ke laman https://sdm.data.kemdikbud.go.id/.

2. Hasil AN untuk satuan pendidikan Kemenag pada jenjang pendidikan dasar dan menengah dapat diakses dan diunduh melalui laman ANBK (https://anbk.kemdikbud.go.id) menggunakan akun yang sudah didaftarkan (ditunjuk) melalui Surat Keputusan Tim Teknis Pelaksana ANBK baik tingkat Provinsi maupun Kabupaten/Kota.

3. Hasil AN satuan pendidikan jenjang PAUD/RA berisi capaian seluruh indikator satuan pendidikan berdasarkan hasil Survei Lingkungan Belajar (Sulingjar). Sedangkan hasil AN satuan pendidikan jenjang Dasmen berisi capaian seluruh indikator satuan pendidikan berdasarkan hasil Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), Survei Karakter, dan Survei Lingkungan Belajar (Sulingjar).

4. Penyampaian Hasil AN berupa dokumen file excel. File tersebut berisi indikator mutu bersumber dari AN.

Kami mohon bantuan Saudara untuk mengoordinasikan penyampaian informasi tersebut kepada satuan pendidikan sesuai dengan kewenangan Saudara.

Kami menyampaikan apresiasi pada Kemenag Pusat, Kanwil, Kantor Kemenag dan seluruh satuan pendidikan atas partisipasi aktif serta kerja sama yang baik dalam menyukseskan pelaksanaan AN tahun 2023 dan Sulingjar 2023.

Selengkapnya tentang Penyampaian data Hasil AN 2023 untuk satuan pendidikan Kemenag bisa >>> DOWNLOAD DISINI <<<

Atas perhatian dan kerja sama Saudara, kami sampaikan terima kasih.

Posting Komentar untuk "Penyampaian data Hasil AN 2023 untuk satuan pendidikan Kemenag"